*gambar hasil capture dr google
Buah semangka juga mengandung likopen yang tinggi. Likopen merupakan antioksidan yang didapat dari buah-buahan berwarna merah. Selain itu likopen juga dapat mengurangi kolesterol, dan mampu melindungi tubuh dari kanker, terutama ancama kanker prostat yang terjadi pada pria. Nah lho.. buat para pria sebaiknya rajin mengonsumsi buah semangka ya... :D Terkadang tanpa disadarai aku memang selalu merasa tenang saat mengonsumsi semangka, ternyata setelah tahu manfaatnya ternyata memang di dalam buah semangka terkandung vitamin B6 yang dapat merangsang hormon dalam otak untuk mengatasi rasa cemas. tidak hanya itu saja lho guys, semangka yang kaya akan vitamin A dan C ini juga mampu menjaga daya tahan tubuh, juga berguna untuk memperlambat penuaan dan kerukasan kondisi medis seperti katarak, serta dapat membantu tubuh melawan infeksi dan mencegah kebutaan. Tak hanya itu, sejumlah vitamin dan mineral, seperti A, C, B6, B1, E, magnesium, dan kalium bermanfaat untuk pengobatan maupun perawatan kecantikan. Masih ada lagi manfaat lainyya dari buah semangka ini. Vitamin B1 dalam semangka dapat memenuhi pyridoxine dan thiamin dalam tubuh untuk memperlancar sirkulasi darah. Mengonsumsi buah semangka setiap hari tidak akan ada efek sampingnya, malah dapat meningkatkan kesuburan dan kualitas sperma bila dikonsumsi oleh pria secara rutin. Semangka juga dapat mengurangi resiko kanker mulut rahin dan pangkreas pada wanita. Namun, efek samping yang terkecil bila kita terlalu sering mengonsumsi semangka adalah seringnya membuang air kecil. Hehe..
0 komentar:
Posting Komentar